0

Ummi

Posted by Unknown on 6/06/2012 11:04:00 PM
Kasih sayang seorang ibu kepada anaknya takkan pernah usang dan takkan pernah habis,meskipun terkadang tergores luka dalam hatinya, walaupun kadang kata amarah terlontar dari mulutnya,namun kasih sayang tak pernah berubah,walaupun sang anak menganggapnya suatu amarah dan rasa kebencian :(  kita sebagai anak harus menyadari, betapa tulus dan begitu mulia kasih sayang orang tua terhadap anaknya, menabur benih kasih sayang tanpa mengharap balasan apapun, kecuali mengharap anaknya jadi yang berguna dan mengabdi kebaktian kepadanya, sungguh kasih sayangmu begitu mulia dalam hatimu yang engkau pertaruhkan untuk anakmu… :)



Di antara sulitnya kehidupan, kau sisipkan suatu kesenangan untuk anakmu, walau terkadang harus terasa sulit jalan yang kau tempuh,senyuman selalu ada untuk anak-anakmu :) kami anak-anakmu yang terlahir hanya sebagai orang awam, tak mengerti arti kasih sayang, seperti tak mensyukuri arti kehidupan, bergulimang dosa dengan sifat yang terkadang membuatmu terluka, hanya kata ma'af  yang selalu kami ucap untuk yang kesekian kali :( tapi mengapa di bibirmu masih ada senyuman, mengapa tiada rasa dendam, sungguh begitu mulia kasih sayangmu.... :(


Kata ma'af yang hanya bisa kami ucap, untuk dosa dan kesalahan yang begitu banyak kami perbuat, engkau ajarkan kami suatu kebajikan,kau bimbing kami dengan sopan santun,namun kami yang belum paham dengan itu semua,hanya menganggap angin lalu yang hanya kami lengahkan :) kini kami baru menyadari,semua yang kau ajarkan sangatlah berguna bagi kami, kini kami baru merasakan, betapa indahnya kasih sayangmu buat anakmu, kini semua takkan kami lengahkan dan takkan kami sia-siakan, betapa tulusnya kasih sayang ibu kepada anaknya.. :(

We love you mom…




0 Comments

Posting Komentar

Copyright © 2009 Mihrab of Ziswa All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.